Pameran Otomasi – Sistem Pencampur Minuman

Sistem otomatis lain yang sudah siap pada pameran kemarin ialah “Sistem Pencampuran Minuman Otomatis”. Tim yang membuat sistem ini terdiri dari Riky dan Prasetyo.

Mula – mula pembeli harus memasukkan koin (di bagian kotak kecil di atas), kemudian menekan tombol berisi jenis minuman pesanan yang diinginkan. Ada jenis minuman yang dapat dibeli dengan 1, 2, atau 3 koin. Jika koin kurang, maka minuman tidak akan keluar. Minuman juga bisa dicampur jika koin yang dimasukkan cukup.

Untuk mengeluarkan air secara otomatis, mengingat harga automatic control valve yang mahal, kelompok ini meimiliki ide untuk menggunakan valve dispenser air biasa yang ditarik dengan benang yang diikatkan pada solenoid. Berikut ini tampilan dalamnya.

Good job guys!

Leave a comment